Betta edithae (Vierke,1984) – Pale Fighting Fish
Status IUCN : Not Evaluated
Klasifikasi :
Kelas : Perciformes (Kelas Ikan Perch)
Famili : Osphronemidae
Genus : Betta
Deskripsi :
Secara Etimologi genus Betta berasal dari nama orang Edith Korthaus yang berperan penting dalam penemuan banyak species ikan di Borneo. Spesies ini memiliki ciri fisik memiliki bentuk seperti streamline dan bentuk kepala hampir segitiga. Tubuh memiliki warna dasar silver dengan blotch hitam kecil pucat yang tersebar tidak merata di lateral tubuh. Tubuh cenderung lembut. Sirip dorsal, anal berwarna transparan dan pada sirip anal terdapat warna hijau emerald kecil tersebar di tepi sirip anal dengan tulang sirip berwarna putih. Bersama dengan sirip caudal dan sirip pectoral merupakan mobilitas utama pergerakan ikan ini. Spesies ini memiliki warna cenderung pucat dan tidak memiliki kebiasaan menebalkan warnanya seperti fighting fish Betta lainnya. Mulut dapat disembulkan.
spesies ini berbeda dengan Edithae group lainnya ialah membran branchiostegal dan porsi dari posterior opercle yang berbentuk opaque
Ciri Identifikasi:
• Tubuh berbentuk streamline
• Tipe keeled
• Tipe mulut terminal
• Tipe ekor rounded
Rumus Sirip :
None
Size maksimal :
6 cm
Jenis Kelamin :
Jantan berukuran lebih besar
Habitat:
Betta ini merupakan spesies ikan air tawar yang memiliki habitat di perairan air hitam/merah (blackwater) dengan subhabitat parit dan kubangan sedang dengan substrat lumpur, pasir dan kerikil. Biasanya spesies ini lebih menyukai berada di lokasi yang kedalamannya rendah. Spesies ini hidup di kolom dan dasar parit dan cenderung Pelagic.
Distribusi :
Greater Sunda Island
Makanan :
Spesies ini merupakan omnivora mulai dari daphnia, artemia, cacing, dan dried flakes
Tingkah Laku:
Ikan ini hidup di dasar dan kolom perairan. Hidup individual, gerakan lambat dan sering menghindar ketika di dekati manusia. Tidak aktif di malam hari dan cenderung mudah ditangkap saat malam.
Termasuk species yang sangat teritorial, hingga cocok di tank soliter.
Ketahanan Hidup:
Lebih dari 1 tahun
Faktor Lingkungan :
Suhu : 20 – 27 °C
pH : 5.0 – 7.0
Hardness : 18 – 90 °H
Tankmate :
Di habitat alaminya species ini hanya hidup dengan spesiesnya. Namun di perairan parit terbuka biasanya bertemu dengan rasbora dan Barbodes banksi.
0 komentar:
Post a Comment